Sunday, April 28, 2013

Recap : Jang Ok Jung Live For Love episode 6


Dalam perjalanan menuju tempat persembunyian, Ok Jung dan Lee Soon a.k.a Raja Sookjong (kayaknya lebih enak nyebut Lee Soon daripada Raja Sookjong ya) harus bersembunyi dibalik batu. Mereka melihat ada segerombolan tentara. Lee Soon yakin kalau tentara tersebut sedang mancarinya. Makanya Lee Soon menyuruh Ok Jung untuk segera melarikan diri saat Lee Soon menampakan dirinya didepan para tentara. Dan beruntung saat Lee Soon berusaha melarikan dirinya Pangeran Dongpyung datang menyelamatkannya. Dongpyung mengatakan kalau semuanya adalah rencana pangeran Boksun dan Lord Heo. Dan ternyata Lee Soon udah nebak siapa yang menyerangnya, jadi dia nggak kaget begitu Dongpyung memberitahunya.


Ok Jung segera ketempat persembunyiannya. Tapi saat dia tiba, Ok Jung melihat ibunya udah ditangan anak buah Jang Hyun. Rupanya dari pihak Jang Hyun dan istri Lord Jo sama-sama mencari Ok Jung dan ibunya. Ok Jung diminta untuk menyerah kalau nggak mau ibunya dalam bahaya.


Dongpyung menyuruh Lee Soon untuk segera kembali keistana untuk menghadiri acara. Dongpyung mengatakan kalau Lee Soon nggak menampakan dirinya, makan Lord Heo akan mengira kalau Lee Soon udah mati dan segera mencari penggantinya. Tapi Lee Soon mengatakan sebelum kembali ke istana dia akan mengunjungi suatu tempat. Ternyata tempat yang dikunjungi oleh Lee Soon adalah tempat persembunyian Ok Jung. Lee Soon mengatakan pada Dongpyung kalau disini tempat orang yang menolongnya. Dengan melihat keadaan rumah yang kosong tanpa penghuni, Lee Soon yakin kalau Ok Jung udah pergi ke cina. Dongpyung menawarkan dirinya untuk mencari orang yang dimaksud Lee Soon. Tapi Lee Soon menolak, dengan alasan kalau Ok Jung belum pergi maka dia akan menemui Lee Soon di istana.


Akhirnya Lee Soon menghadiri acara pergantian tahun. Lord Heo awalnya sangat yakin kalau Lee Soon udah mati terbunuh, makanya dia mau mengumumkan kabar tersebut. Tapi ternyata Lee Soon muncul dengan kondisi sehat. Lord Heo pun kaget begitu melihat Lee Soon. Dia buru-buru menundukan kepalanya saat Lee Soon berhenti didepannya.


Ok Jung harus merasakan dikurung bersama dengan ibunya gara-gara ketauan membawa kabur ibunya dari rumah Lord Jo. Saat berada diruangan tersebut Ok Jung berfikir tentang pertemuannya dengan Lee Soon serta janjinya untuk mencarinya di istana saat Ok Jung nggak jadi pergi ke China. Dan juga memikirkan tawaran Lord Jo untuk menjadi dayang-dayang istana. Ok Jung pun akhirnya membuat keputusan. Dia mengatakan kepada ibunya untuk mengerti apa yang akan dilakukan Ok jung. Ok Jung langsung meminta seseorang untuk membukakan ruang tersebut karena Ok Jung mau bertemu dengan Lord Jo.
Tanpa basa-basi Ok Jung mengatakan keinginannya untuk menjadi dayang istana. Dia mau punya kekuatan untuk membebaskan ibunya dari status budaknya. Sebagai gantinya Ok Jung meminta Lord Jo untuk membakar dokumen-dokumen ibunya Ok Jung dan membebaskannya. Awalnya Lord Jo nggak setuju dengan perjanjian yang dibuat Ok Jung. Tapi Ok Jung memastikan kalau dia akan melakukan apapun keinginan Lord Jo dan Ratu Dowager. Tapi Ok Jung minta untuk ditempatkan di bagian penjahit yang membuat baju-baju kerajaan, bukan di kediaman raja. Lord Jo sempat kaget dengan keinginan Ok Jung padahal yang dimau oleh Lord Jo dan Ratu Dowager membuat Ok Jung dikenal oleh Raja. Ok Jung punya rencana lain, dia akan menjadi orang yang memiliki kekuasaan dengan cara membuat baju keluarga kerajaan yang paling bagus supaya dia bisa dikenal oleh raja.


Lee Soon memanggil Lord Heo untuk menemuinya. Entah apa rencana Lee Soon, tapi sepertinya dia memancing Lord Heo dengan mengatakan kalau dia diserang oleh partai barat. Melihat Lord Heo yang menjadi grogi, membuat Lee Soon bisa membaca rencana-rencana apa yang akan dilakukan Lord Heo selanjutnya untuk membunuh Lee Soon.


Istri Lord Jo menemui Ok Jung. Dia nggak rela Ok Jung dibebasin oleh Lord Jo dan menuduh Ok Jung telah merayu suaminya. Tapi Ok Jung mengatakan pada istri Lord Jo untuk nggak memperlakukan dirinya dan ibunya dengan kasar karena sesuai perintah Lord Jo, Ok Jung akan masuk ke istana. Istri Lord Jo kemudian merubah sikapnya pada Ok Jung begitu memikirkan keuntungan yang dia dapet kalau Ok Jung bisa masuk istana dan jadi Ratu. Ternyata istri Lord Jo ini juga mengakui kecantikan yang dimiliki Ok Jung.


Pangeran Boksun, Lord Heo bersama anaknya dan Jang Hyun kembali merencanakan untuk melakukan penyerangan pada Lee Soon. Mereka merencanakan penyerangan tersebut saat acara pesta ulang tahun Lord Heo yang ke 60. Jang Hyun yang saat itu selalu disangkal pendapatnya memilih untuk diam. Sepertinya kehadiran Jang Hyun di kubu pangeran Boksun selalu terabaikan. Padahal yang punya rencana awal untuk membuat istana hancur si Jang Hyun sendiri. Tapi rencana untuk membunuh Raja emang nggak ada direncanya Jang Hyun.


Yaakkk.. sesuai dugaan akhirnya Jang Hyun dan Lord Jo rebutan Ok Jung. Jang Hyun meminta Lord Jo untuk mengembalikan Ok Jung padanya, karena Ok Jung udah berjanji pada pangeran Boksun untuk membantunya. Lord Jo marah dengan apa yang dikatakan oleh Jang Hyun. apalagi Jang Hyun mengatakan kalau Ok Jung adalah kunci suksenya mereka. Makanya Jang Hyun memaksa Lord Jo untuk memberikan Ok Ja. Tapi Jang Hyun menyerah setelah tau kalau ternyata ratu Dowager yang akan mendukung Ok Jung.


Untuk pertama kalinya Lee Soon memperlihatkan dirinya sebagai raja didepan masyarakat Jeoson. Supaya orang-orang tau siapa raja mereka sebenernya. Dan ini sepertinya masuk ke rencana Lee Soon untuk mencari simpati publik. Karena selama ini orang-orang nggak tau siapa raja yang sebenernya. Jadi kalau Lee Soon terjadi sesuatu nggak akan ada yang bisa nutupin. Dan betapa kagetnya Jang Hyun saat melihat raja yang sebenernya. Dia langsung keinget saat acara dirumah Dongpyung, Ok Jung bersama dengan cowok yang dikenalnya sebagai kepala militer kerajaan. Saat itu Jang Hyun langsung tersenyum. Kayaknya dia bakal merubah rencana, dan sepertinya dia bakal ngedukung Lord Jo dan ratu Dowager. Makanya dia membiarkan Ok Jung untuk masuk ke istana sebagai dayang-dayang untuk Ratu Dowager.


Ok Jung dateng menemui Ratu Dowager untuk memberikan salam. Awalnya Ratu Dowager bersikap dingin pada Ok Jung, tapi sepertinya itu cuma taktinya ratu Dowager aja untuk melihat Ok Jung seperti apa.


Jang Hyun ternyata membawa Jae hee kakaknya Ok Jung dari China. Jang Hyun menggunakan kakak Ok Jung supaya Ok Jung nggak berusaha untuk melarikan diri. Dan supaya mendengarkan apa yang disuruh oleh Jang Hyun. Setelah sekian lama berpisah dengan Jae hee, akhirnya Ok Jung dan Ibunya bisa berkumpul bersama. Tapi keliatanya Jae hee ini jadi orang terpelajar di China bukan orang rendahan seperti ibunya dan Ok Jung.


Ratu Myungsung segera membuat rencana untuk mendekatkan Lee Soon dan Inkyung. Ratu Myungsung mendandani Inkyung dengan pakaian yang bagus untuk bertemu dengan Lee Soon. Myungsung membuat Lee Soon dan Inkyung bertemu secara nggak sengaja, makanya Inkyung diajak kedaerah dimana Lee Soon selalu lewat. Bener aja mereka bertemu dengan Lee Soon yang mau menuju ketempat pertemuan. Ratu Myungsung langsung menyuruh Lee Soon untuk jalan-jalan sebentar. Sepertinya Lee Soon bisa membaca rencana Myungsung, makanya dia langsung gandeng tangan Inkyung. Myungsung yang melihat kedekatan antara Lee Soon dan Inkyung merasa senang. Tapi begitu Lee Soon melihat ibunya pergi dia langsung mengakhiri aktingnya. Dengan mendekatkan dirinya ke telinga Inkyung untuk mengatakan kalau pernikahan mereka adalah pernikahan politik, jadi adegan seperti itu cuma sebagai tampilan aja. Lee Soon pun langsung meninggalkan Inkyung yang masih bengong.


Lee Soon menemui Lord Heo untuk bermain catur. Pandangan Lee Soon nggak lepas dari mata Lord Heo untuk membaca pikirannya. Ini kayaknya si Lee Soon punya bakat jadi talisman ya, gara-gara bisa baca pikiran orang dari ngeliat mimik mukanya. Kekekekek...
Lord Heo mengundang Lee Soon untuk dateng ke pesta ulang tahunnya, tapi Lee Soon menolak dengan mengatakan kalau dia akan berburu. Tapi tiba-tiba mata Lee Soon menangkap ekspresi Lord Heo yang kaget saat mendengar Lee Soon mau berburu. Lee Soon yakin kalau Lord Heo akan melakukan sesuatu pada dirinya. Makanya Lee Soon mengatakan akan datang ke pesta ulang tahun Lord Heo.


Karena kekalahannya terhadap Lord Kim, Lord Min akhirnya mencari istri yang baru untuk menggantikan istrinya yang meninggal demi Inhyeon bisa masuk ke istana. Diluar dugaan ternyata Inhyeon justru mendukung keputusan ayahnya. Dan sepertinya Inhyeon merubah pikirannya untuk masuk ke istana. Apalagi dia tau kalau ada gosip yang mengatakan kalau Inkyung nggak bisa membuat keturunan raja.


Waaakkk.... ternyata Ok Jung bertemu dengan temen kecilnya yang pernah jahat sama dia yang bernama Ja Kyung. Mereka sama-sama berada di bagian penjahit. Sama seperti saat masih kecil, Ja Kyung selalu jadi pusat perhatian karena yang terbaik tapi setelah kedatangan Ok Jung dia nggak mungkin lagi jadi yang nomer satu. Ok Jung kaget begitu mendengar naman Ja Kyung. Begitu juga dengan Ja Kyung yang kaget mendengar nama Jang Ok jung lagi setelah insiden kebakaran.
Baru hari pertama kerja Ok Jung udah dijahatin temen-temennya. Pakaian yang udah dicuci Ok Jung diinjek-injek, bukan cuma itu Ok Jung juga disiram air. Siapa lagi dalang yang nyuruh untuk ngerjaiin Ok Jung kalau bukan Ja Kyung. Tapi masih penasaran dengan Chi Soo yang sampe sekarang belum muncul-muncul.


Sebelum acara perayaaan ulang tahun Lord Heo, Pangeran Boksun mengumpulkan orang-orang yang berkuasa dari partai barat untuk menandatangani perjanjian. Tapi ternyata Jang Hyun nggak menandatangani perjanjian tersebut, begitu juga dengan Lord Kim yang udah berhianat dengan partai barat. Dalam rapat tersebut diberitahu rencana untuk membunuh Raja. dengan menggunakan istilah Xiang Zhuang yang artinya adalah tarian pedang.


Lee Soon akhirnya dateng ke acara ulang tahun Lord Heo. Dia dikawal oleh Dongpyung dan tentara kerajaan. Sebelumnya Lee Soon menyusun rencana dengan Pangeran Boksun. Mereka merencanakan untuk  meyuruh tentara rahasia yang dibangun Lee Soon untuk bertindak saat sesuatu terjadi padanya. Satu-satunya yang bisa dia harapkan untuk menyelamatkan Lee Soon adalah tentaranya.
Dalam acara pesta ulang ternyata memang ada tarian pedang. Saat itu Dongpyung melihat Jang Hyun pergi dan seperti memberi kode untuk Dongpyung keluar. Dan kayaknya emang bener kalau Jang Hyun merubah rencananya untuk memihak Lee Soon daripada mihak Boksun dan yang lainnya. Jang Hyun memberitahu Dongpyung rencana Boksun dengan istilah Xiang Zhuang. Ternyata Dongpyung mengetahui istilah itu, tapi tiba-tiba dia kaget saat mengetahui kalau saat itu sedang berlangsung tarian pedang. itu artinya penari tersebut akan menusukan pedang ke dada raja yang sedang menonton pertunjukan.
Jang Hyun menahan Dongpyung yang berusaha untuk menyelamatkan Lee Soon. Jang Hyun mengatakan kalau dia udah menanganinya. Tepat saat sebelum acara tarian selesai, seorang pelayan membarikan Lee Soon minuman. Dan ternyata dibawah cangkir terdapat tulisan "Tarian pedang Xiang Zhuang". Lee Soon berusaha menutupi kepanikannya saat melihat tulisan tersebut, apalagi melihat penari yang membawa pedang didepannya akan menusuknya.


1 comment: